Himalayapost.id – Jakarta, 11 Juli 2024 – Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir, secara resmi mengumumkan bahwa Turnamen Piala Presiden 2024 akan digelar mulai 19 Juli 2024 di Bandung. Turnamen ini rencananya akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo.
Meski peserta turnamen belum diumumkan, Erick Thohir menyebutkan bahwa tidak semua klub Liga 1 akan mengikuti ajang ini.
“Hanya klub yang sudah lolos lisensi klub Liga 1 yang akan berpartisipasi dalam turnamen Piala Presiden 2024,” ungkap Erick Thohir.
Piala Presiden merupakan salah satu turnamen sepak bola bergengsi di Indonesia, yang diadakan sebagai persiapan menjelang kompetisi Liga 1.
Ajang ini diharapkan dapat memberikan kesempatan bagi klub-klub untuk mengukur kekuatan dan meningkatkan performa mereka sebelum memasuki musim kompetisi resmi.
Dengan digelarnya Piala Presiden 2024, para pecinta sepak bola Indonesia akan kembali disuguhi pertandingan-pertandingan menarik dan berkualitas.
Turnamen ini juga menjadi momen penting bagi klub-klub untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka di hadapan para pendukung setia.
Informasi lebih lanjut mengenai peserta dan jadwal pertandingan akan diumumkan oleh PSSI dalam waktu dekat. (end)