Himalayapost.id, Kyiv- Sebanyak tiga ledakan keras terdengar di pusat kota Kyiv, ibu kota Ukraina, Senin (10/10/22).
Kota ini dilaporkan menjadi sasaran rudal Rusia setelah sehari sebelumnya, Moskow mengatakan Ukraina adalah di balik ledakan di jembatan utama yang menghubungkan Rusia dengan Krimea.
Dikutip dari i24news, ledakan terjadi sekitar pukul 08.15 waktu setempat atau 12.15 WIB.
“Beberapa ledakan di distrik Shevchenkiv- di pusat ibu kota.” kata Wali Kota Kyiv Vitaliy Klitschko dalam pernyataannya via Telegram.
Diketahui tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, meskipun dalam video yang beredar pasca serangan terlihat mobil-mobil terbakar di jalan-jalan kota.
Serangan ini melenyapkan ketenangan Kyiv yang terjadi selama berbulan-bulan sejak serangan terakhir pada 26 Juni lalu. Selain itu, ledakan juga dilaporkan terjadi di Dnipro, Khmelnytskyi dan wilayah Lviv.